KKG Gugus 2 Membahas Tentang Rencana Program Diklat Model Pembelajaran Tematik dan Rencana Study Banding ke Gugus Lain di Luar Wilayah Kecamatan Rumpin.

RUDI,S.Pd (RUMPIN)

 
RUMPIN NEWS (Sabtu, 07 April 2012) Kegiatan Gugus 2 dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri Kertajaya 06 yang berlokasi di Kampung Cikandang, samping kantor Desa Kertajaya Kecamatan Rumpin Bogor. Selain mengarahan dari ketua Gugus dan pengawas, hari ini agenda acaranya pokoknya adalah penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran sebagai persiapan open class dalam kegiatan berikutnya.

Sebagai pemandu acara dalam kegiatan KKG hari ini adalah Bapak Sobirin S.Pd.I,M.M. Dalam pembukaan acaranya, Pak Sobirin terlebih dahulu mengucapkan turun berduka cita atas wafatnya istri dari Bapak Tupan (ketua gugus 2). Berkenaan dengan wafatnya istri dari Pak Tupan tersebut, Pak Sobirin mengajak segenap hadirin untuk membacakan do’a atas almarhumah dengan membacakan suratulfathiha bersama-sama. Selanjutnya pemandu acara mengulas tentang pertambahan anggota baru di gugus 2 “Hari ini Gugus 2 Kertajaya dan Mekarsari Rumpin merasa sangat bahagia karena telah bertambahnya anggota baru.” Demikian salah satu pernyataan Bapak Sobirin, S.Pd.I,M.M saat memandu acara KKG Gugus 2 di SDN Kertajaya 06. “Mulai hari ini, anggota Gugus 2 telah bertambah menjadi 6 SD, terdiri dari SDN Kertajaya 02, 03,04,05 dan 06. Kemudian hari ini telah bergabung sebagai anggota Gugus 2 adalah SDN Tamansari 04 yang dikepalai oleh Bapak Adin Adinata, S.Pd.” Lanjut Pak Sobirin.

Bapak Pengawas TK/SD UPT. Kurikulum XVIII Kecamatan Rumpin Bapak Jaya Setianahroja, S.Pd,M.M yang selalu hadir dalam setiap kegiatan KKG di Gugus binaanya itu menyatakan bahwa semua Personal dari SDN Tamansari 04 mulai saat ini resmi menjadi anggota Gugus 2 dan sekolahnya resmi menjadi SD Imbas di Gugus 2. Para guru dari SDN Tamansari 04 yang berjumlah 7 orang itu akhirnya pada kesempatan acara menjelang membentuk kelompok guru kelas untuk menyusun RPP, didaulat untuk memperkenalkan diri satu persatu.

Usai acara ramah tamah dan perkenalan itu, kegiatan berlanjut dengan diskusi berdasarkan kelompok kelas 1, 2, 3, 4, 5 dan 6 di ruangan terpisah. Tugasnya adalah menyusun RPP untuk persiapan kegiatan Open Class di KKG dua minggu ke depan.

Acara yang KKG yang dihadiri oleh selutuh kepala sekolah itu ditutup dengan sosialisasi rencana program Diklat Model Pembelajaran Tematik dan rencana study banding ke gugus lain di luar wilayah kecamatan Rumpin. Semua guru sepakat dengan dua program tersebut, tinggal kemudian nanti akan dirembukkan dengan para pengurus Gugus dan KKKS.

Acara pun ditutup tepat pada pukul 12.00., oleh Pak Arih, S.Pd.



DAFTAR ISI BLOG

Daftar Isi Blog Bulanan

 

Visits

Travel